Pada artikel kami kali ini, kami akan memberikan artikel mengenai 7 prinsisp pendidikan yang dibagikan oleh Chickering dan Gamson dalam "Seven Principles for Good Practice in Undergraduate Education", dan bagaimana prinsip ini dapat dicapai dan didukung melalui penggunaan sistem manajemen pembelajaran (LMS) AkuBelajar.ID. Anda dapat mengakses seluruh rangkaian artikel ini di halaman ini.
Prinsip 7: Hormati bakat dan cara belajar yang beragam yang dimiliki oleh pelajar
Tidaklah mengherankan bahwa semua pelajar mengikuti jalur yang unik menuju pembelajaran dan penguasaan keterampilan mereka sendiri. Mereka tiba di kelas dengan memiliki keterampilan dan kemampuan yang sangat berbeda, dengan preferensi beragam tentang bagaimana mereka akan mempelajari keterampilan dan kemampuan baru, beberapa mungkin lebih baik dalam belajar dengan landasan teoretis, sementara yang lain lebih suka praktik langsung. AkuBelajar.ID dapat mendukung fakultas dalam menghargai keragaman bakat yang variatuf yang dibawa pelajar melalui alat yang memungkinkan setiap pelajar menerima pengalaman belajar yang disesuaikan dengannya secara online. Seperti yang Chickering dan Gamson tulis,
Pelajar membutuhkan kesempatan untuk menunjukkan bakat mereka dan belajar dengan cara yang sesuai untuk mereka. Kemudian mereka dapat didorong untuk belajar dengan cara baru yang tidak datang dengan mudah.
Metode pembelajaran kustom
Mari kita mulai dengan melihat pengertian release conditions di AkuBelajar.ID. Release conditions memberi Anda kebebasan untuk menyembunyikan materi (materi, tugas, diskusi, kuis, pengumuman, dan lainnya) hingga pelajar menyelesaikan (atau tidak menyelesaikan) tugas tertentu dalam sistem. Seperti apa praktiknya? Tiga contoh umum dapat dikategorikan sebagai berikut:
Viewing conditions:pelajar harus melihat bagian materi yang diperlukan sebelum penilaian terkait diberikan kepada mereka
Enrollment conditions: Hanya pelajar yang terdaftar dalam kelompok atau bagian tertentu yang dapat melihat item yang dimaksud
Completion conditions:pelajar harus menyelesaikan penilaian sebelum diberikan akses ke materi unit berikutnya.
Release conditions memiliki tujuan yang cukup penting di AkuBelajar.ID. Fitur ini memungkinkan kami membangun metode pembelajaran yang unik untuk pelajar dengan berbagai kemampuan (atau mereka yang mungkin memerlukan akomodasi dan/atau rencana pendidikan individu). Selain itu juga dapat mengizinkan setiap pelajar untuk bekerja dengan kecepatannya sendiri, tanpa batasan tanggal, yang sering kali dapat menghalangi banyak pelajar untuk mengerjakan tugas lebih cepat atau lebih lambat dari tanggal kalender yang ditentukan. Penggunaan kondisi pelepasan juga dapat membantu menghindari risiko pelajar memiliki jadwal yang terlalu padat. Pada kelas konvensional (tatap muka), pelajar hanya menerima materi pembelajaran saat Anda mempresentasikannya kepada mereka, tetapi dalam lingkungan online, melihat materi untuk 12 minggu sekaligus dapat memicu rasa malas pada beberapa orang. Sebagai gantinya, Anda dapat menambahkan ketentuan rilis materi sehingga pelajar hanya perlu melihat tugas yang ditentukan seperti untuksatu atau dua minggu ketika mereka pertama kali masuk ke pembelajaran Anda (tetapi pastikan untuk memberi tahu mereka bahwa materi tambahan akan dirilis saat pembelajaran berlangsung).
Dua fitur lain yang sangat bergantung pada penggunaan release conditions adalah awards dan intelligence agents.
Fitur award adalah cara yang menyenangkan dan menarik untuk berbagi dorongan positif, mempromosikan persaingan yang sehat, atau bahkan mempertajam pengalaman belajar. Mengubah pembelajaran Anda dengan“choose your own adventure”, ruang pembelajaran yang kompetitif, atau misteri whodunit dengan menggunakan lencana dan sertifikat pada fitur awards untuk memberikan petunjuk yang bergantung pada kinerja dan partisipasi pelajar untuk memecahkan kode misteri.
Fitur intelligence agents sangat berguna dan dapat menghemat waktu pengajar sekaligus mencegah pelajar melakukan pekerjaan yang tidak jujur, dengan fitur ini akan memungkinkan Anda menyiapkan email otomatis yang akan dikirim hanya jika kondisi tertentu terpenuhi atau tidak. Beberapa kasus penggunaan umum termasuk menjangkau dengan pesan check-in untuk setiap pelajar yang belum login ke pembelajaran dalam X beberapa hari (ini juga sering digunakan oleh pengajar untuk memantau absesnsi pelajar), memberikan dukungan dan sumber daya tambahan untuk setiap pelajar yang menerima skor di bawah X pada suatu penilaian, atau mengirimkan pengingat kepada setiap pelajar yang belum menyelesaikan tugasnya. Sekali lagi, AkuBelajar.ID dapat membantu fakultas mengenali dan menghormati beragam cara belajar pelajar untuk bertemu dengan mereka di mana mereka berada saat ini dan menyediakan berbagai akomodasi bila diperlukan.
Pentingnya aksesibilitas
Mengakomodasi kebutuhan aksesibilitas adalah prioritas penting di AkuBelajar.ID yang telah dimasukkan ke dalam platform AkuBelajar.ID. Siapa pun yang ingin memodifikasi aksesibilitas harus selalu memulai dengan mengakses "Account Settings", yang terletak di bawah nama pelajar di kanan atas layar mana pun di AkuBelajar.ID. Di sini Anda akan menemukan beberapa penjelasan tentang setelan optimal yang dapat dipilih untuk situasi tertentu, seperti penggunaan teknologi asistif (pembaca layar, mengatur tampilan pada layar, software suara dan sebagainya).
Selain itu, Anda tidak perlu membuat materi baru secara offline. Yang perlu Anda lakukan adalah dengan mengklik menu pilih untuk membuat materi yang dapat diakses langsung di area Materi dengan memilih "Create a File" pada pilihan "Upload/Create" (atau "Create New" dan kemudian "HTML document" jika Anda menggunakan tampilan baru pada sistem). Anda juga akan disajikan dengan editor HTML ekstensif, yang menawarkan fungsi berikut:
Penambahan gambar yang meminta Anda memasukkan teks alternatif yang akan dibacakan oleh teknologi bantuan
Rekam umpan balik berbasis video yang secara otomatis akan menghasilkan teks tertutup (dan transkrip yang dapat diunduh) dalam 14 bahasa pilihan yang ada
Gunakan pemilih warna untuk memilih foreground agar selaras dengan standar WCAG 2.1 (rasio kontras, rasio yang dapat diakses)
Klik Pemeriksa Aksesibilitas bawaan pada sistem untuk mencari informasi yang belum terselesaikan, dan lihat langkah-langkah penyelesaian yang disarankan
Selain itu, Anda dapat membawa materi Anda selangkah lebih maju dengan menerapkan salah satu template HTML yang kami siapkan, yang terletak di bawah menu drop-down di sebelah kanan title dokumen. Template ini (dari skema warna dan gambar yang dipilih hingga ukuran dan format yang dipilih) sudah dapat diakses, sehingga lebih mudah bagi fakultas untuk mulai menggunakannya. Cukup ganti teks yang sudah diisi sebelumnya dengan teks Anda sendiri! Menggunakan template dokumen ini memberikan tampilan dan nuansa yang konsisten untuk semua pelajar dan juga tetap menyenangkan secara estetika.
Kita tahu bahwa tidak ada dua orang yang bekerja atau belajar dengan cara yang sama atau pada ritme yang sama. Biarkan AkuBelajar.ID mendukung Anda dalam perjalanan untuk membedakan metode pembelajaran Anda untuk pelajar yang memiliki kebiasaan yang berbeda pula!
Baca Juga Prinsip Lainnya Pada Halaman Ini:
7 Prinsip Pendidikan Chickering dan Gamson PART 1
7 Prinsip Pendidikan Chickering dan Gamson PART 2
7 Prinsip Pendidikan Chickering dan Gamson PART 3
7 Prinsip Pendidikan Chickering dan Gamson PART 4
7 Prinsip Pendidikan Chickering dan Gamson PART 5
Ilustrasi (c) Canva.com